Light Novel Hataraku Maou-sama Bahasa Indonesia - Web Wibu

Sabtu, 23 Maret 2019

Light Novel Hataraku Maou-sama Bahasa Indonesia

 


Download Light Novel Hataraku Maou-sama Bahasa Indonesia


Preview
Matahari nampak terbenam di belakang pegunungan. Dan warna ungu malam
mulai menyelimuti langit. Sebuah bayangan kecil terlihat bergerak diam-diam
melewati ladang yang rumputnya tumbuh cukup tinggi hingga mencapai
pinggang manusia.

"Sheessh,, jika aku bisa terbang, aku tidak perlu banyak waktu untuk pergi ke
sana."

Suara dari bayangan kecil itu adalah seorang wanita.
"Aku akan tertangkap jika terbang dan aku akan tertangkap juga jika berjalan.
Hidup memang menjadi keras semenjak saat itu."
Dia berjalan dengan pelan dan hati-hati. Menjadi sangat waspada dengan
sekitarnya dan mencoba agar tidak menarik perhatian.
Sesaat setelahnya, dia sampai pada dinding kayu yang membentang seperti tak
berujung.

"Ini pasti selesai dengan cepat. Ini sudah hampir melewati satu tahun."
Dia memperhatikan tanda salib yang terbuat dari lima bagian terpisah yang
menggantung di dinding.

Itu adalah simbol dari United Pente-Continental Knights (Persatuan Kesatria
Benua Pente) Bentuknya diambil dari peta dunia yang terdiri benua Utara,
Selatan, Timur, dan Barat, dengan Benua Utama di tengahnya.

United Pente-Continental Knights yang dipimpin oleh sang Pahlawan Emilia,
sebenarnya terbentuk dengan menyatukan seluruh tentara manusia di dunia
untuk melawan tentara Raja Iblis yang telah menguasai seluruh dunia.
Kini, bagaimanapun, organisasi itu melayani pemerintah yang tugasnya
membangun ulang Benua Utama yang telah dihancurkan sepenuhnya oleh
pasukan Raja Iblis.

Dinding yang melambangkan simbol United Pente-Continental Knights dan
terlihat membentang tanpa akhir ini telah berdiri dari daerah terlarang sampai
ke area tertentu.
Saat kegelapan dengan cepat menutupi langit, memori kelam dari "area itu"
masih menggema di seluruh Benua Utama.
Kastil Raja Iblis.

Tempat tinggal dari Raja Dunia Iblis, Satan, dan sekaligus benteng yang dia
gunakan dalam invasinya. Hanya ada tiga orang yang telah melihatnya dengan
mata mereka sendiri dan masih hidup untuk menceritakannya. Mereka adalah
Emeralda Etuva, Alberto Ende dan Olba Meyer.

Setelah menghilangnya Emilia dan Satan, United Knights memulai operasi
besar-besaran untuk memusnahkan pasukan Raja Iblis yang tersisa.
Saat Satan dan Alciel, Iblis terakhir dari "Empat Jenderal Iblis" yang masih
selamat, menghilang, sisa dari pasukan yang telah manusia lawan untuk waktu
yang lama, berubah menjadi sekawanan burung yang tak terarah. Mereka
dimusnahkan hanya dalam waktu setahun lebih sedikit.

Meski begitu, masih ada beberapa insiden sporadis yang disebabkan oleh iblis
yang bertahan di Benua Utama. Tujuan utama dari operasi United-Knights
adalah untuk menjatuhkan kastil Raja Iblis. Kastil Raja Iblis berdiri tepat di
atas Isla Centrum. Tempat itu adalah pusat perdagangan dunia, itu seperti
simbol dominasi di Ente Isla.

Kastil Raja Iblis muncul dalam waktu semalam di atas reruntuhan kota yang
telah dihancurkan oleh serangan iblis. Ukurannya melebihi kuil suci St. Ignold
di benua barat atau kastil kuno, Soutengai yang berada di ibukota Benua Timur.
Bagian dalamnya besar dan misterius. Masih ada rumor tentang kastil itu,
disebutkan di sana penuh dengan dungeon bawah tanah yang berisi gunungan
tulang penduduk Benua Utama yang telah dikorbankan, atau di sana adalah
tempat yang dihantui oleh roh kematian, atau di sana masih dihuni oleh iblis
yang tersisa.

Link Download

[Volume 3] - Lanjutan dari Ending Anime
[Volume 4]
[Volume 5]
[Volume 6]
[Volume 7]
[Volume 8]
[Volume 9]
[Volume 10]
[Volume 11]
[Volume 12]
[Batch Volume 3-12]

Comments


EmoticonEmoticon